Sabtu, 06 Februari 2016

mengejutkan, markas west ham akan menjadi arena baku tembak

Heboh, Markas West Ham Akan Disulap Menjadi Arena Baku Tembak

06-02-2016 11:00


Heboh, Markas West Ham Akan Disulap Menjadi Arena Baku Tembak
Upton Park © AFP

Bola.net - Boleyn Gorund atau disebut juga Upton Park dikenal sebagai markas salah satu klub Premier League, West Ham United. Stadion kebanggaan West Ham United tersebut selalu dipenuhi penonton untuk menyaksikan The Hammers Bertanding. Namun bagaimana jika stadion sepakbola tersebut berubah menjadi sebuah arena baku tembak dan penuh dengan ledakan?

Ya itulah sedikit bocoran dari film yang berjudul 'Final Score'. Film yang disutradarai Scott Mann yang pernah menggarap film 'Heist' ini akan menjadikan Upton Park sebagai arena baku tembak dalam film tersebut.

Film yang disebut-sebut penuh aksi tembak menembak seperti film legendaris 'Die Hard' tersebut bercerita tentang sekawanan penjahat yang menyandera 35.000 penonton yang berada di Upton Park yang kemudian akan dikonfrontasi oleh Tokoh Protagonisnya yang merupakan seorang eks militer.

Sang Produser, Marc Goldberg mengaku sangat tidak sabar untuk segera melakukan proses pengambilan gambar yang dijadwalkan pada akhir musim nanti. "Coba anda bayangkan ada 'Die Hard' di sebuah stadion sepakbola. Kami sangat antusias untuk melakukan pengambilan gambar di tempat yang unik dan legendaris ini" ungkap Goldberg dikutip dari Variety.com

"Kompetisi Premier League adalah kompetisi terbesar di dunia, dan berita kepindahan mereka (West Ham) ke Olympic Stadium sudah beredar luas. Kami memiliki tim yang bagus untuk menghadirkan sebuah film aksi berkelas dunia senilai 20 juta dollar" pungkas Goldberg.

Setelah 100 tahun menempati Upton Park, West Ham akan pindah pada akhir musim nanti. Mereka akan menempati Olympic Stadium yang berada di London Timur, sedangkan Upton Park sudah dibeli oleh salah satu pengembang ternama di Inggris.(var/dub)

 http://www.bola.net/bolatainment/heboh-markas-west-ham-akan-disulap-menjadi-arena-baku-tembak-eb7a8d.html

0 komentar:

Posting Komentar